30 October 2007

Kehidupan Lab Telah Kembali

Setelah hampir dua bulan tidak tampak hiruk-pikuk aktivitas asisten-asisten tiga lab di TI (Simulasi, Sistem Produksi, dan Ergonomi), minggu-minggu ini keramaian itu mulai terlihat dan terasa lagi. Mereka yang KP telah kembali ke kampus. Yang belum KP, alhamdulillah juga masih tetap setia di kampus. Wajah-wajah itu telah kembali dengan membawa (kelihatannya) semacam rasa percaya diri yang baru. Ya, saya harap memang benar begitu. Dan yang lebih penting, kembalinya mereka membuat aktivitas lab menjadi semarak kembali. Menjadi ramai lagi.

Keramaian itu juga yang terasa waktu rapat bersama, asisten tiga lab hari Minggu kemarin. Rapat itu serasa seperti piknik keluarga saja. Banyak yang hadir, ada banyak makanan, udara dingin (AC di lab ergo memang masih OK!), dan juga... rumpian khas arisan ibu-ibu! Memang, dari tiga lab di TI, hanya lab Simul lah yang punya komposisi dimana laki-laki menjadi mayoritas, lima berbanding satu. Ergo? Hanya dua cowok dari enam asisten. Sispro? Apalagi. Satu berbanding empat! Bisa dibayangkan apa yang terjadi saat asisten dari ketiga lab yang didominasi oleh mahasiswi dalam mode ibu-ibu itu berkumpul dan membicarakan sesuatu. Pasti ada yang tidak mungkin terlewatkan. Ya benar, rumpian-rumpian a la arisan yang kadang-kadang gak jelas dan gak penting. Tapi, sejujurnya itu menyenangkan. Hehe.. sami mawon ;) Dan alhamdulillah, walaupun berjalan dengan riuh dan cenderung ribut, rapat dapat merampungkan semua agenda tanpa terjadi kericuhan. Ya, dimanapun, wanita memang tidak menyukai kericuhan, apalagi kerusuhan. Tapi seringkali ia justru menjadi pemicu keributan dan baku hantam kaum lelaki yang kadang-kadang berakhir dengan kerusuhan atau peperangan. Aneh memang...

***
Tak terasa, praktikum tinggal dua minggu lagi. Itu artinya, minggu-minggu ini adalah minggu yang sibuk bagi asisten untuk mempersiapkan segala sesuatu. Terlebih lagi bagi para ’deadliner’. Seperti saya. Yang bahkan sampai detik ini, belum merampungkan modul bagianku. Ayo Dang, modul! modul!

Sebagai aslab, sampai saat ini belum banyak yang saya lakukan buat lab. Padahal, ini adalah kesempatan. Bisa dibayangkan, betapa menyesalnya saya suatu hari nanti seandainya saya menyianyiakan kesempatan saat ini. Kesempatan untuk banyak belajar dan melakukan sesuatu di lab Simulasi tercinta ini. Lagipula ini adalah amanah. Dan saya juga mendapat insentif untuk tugas ini. Betapa menyesalnya saya, seandainya saya termasuk orang-orang yang berdiri dengan wajah tertunduk dibawah bendera besar bertuliskan ”Golongan yang Menyianyiakan Amanah” ketika semua manusia dikumpulkan di padang Mahsyar. Mengerikan juga... Jadi, mumpung kesempatan itu belum sirna, Let’s Do Something!

3 comments:

ikram said...

Wah, seru juga ya jadi anak lab!

Dadang Suhirman said...

Wah, ada ikram. salam kenal dari blogger baru..
Iya, seru. Bisa akses internet gratis lagi =)

Oiya, blognya yg asik, aku link ke sini. Gak bilang2.. hehe..;)

ikram said...

Ya ampun. Nggak bilang juga nggak apa-apa kan.

Salam kenal juga!